Perbandingan plafon gypsum dan plafon asbes

 Perbandingan plafon gypsum dan plafon asbes
Plafon atau sering juga disebut langit-langit adalah bagian bangunan yang berfungsi sebagai pembatas atas ruangan, keamanan dan sebagai bagian arsitektur ruang yang memperindah bangunan, berbagai bahan plafond dapat digunakan sebagai plafond rumah seperti plafon triplek, plafon gypsum, plafon asbes, alumunium, metal, serat fiber atau GRC, plafon akustic yang masing-masing bahan plafon tersebut mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing, berikut ini Perbandingan plafon gypsum dan plafon asbes.
Kelebihan plafond asbes / eternit
• Pekerjaan pemasangan plafond asbes lebih mudah dan cepat.
• Plafond asbes mudah diperoleh ditoko bangunan.
• Mudah dalam perbaikan jika terjadi kerusakan plafon asbes
• Berat konstruksi plafond asbes ringan sehingga tidak membutuhkan rangka plafon yang terlalu kuat.

Kekurangan plafon asbes/eternit
• Plafond asbes mudah rusak dan tidak tahan terhadap benturan langsung.
• Perlu kehati hatian dalam pemasangan asbes agar tidak rusak atau patah.
Plafon gypsum dapat dipasang dengan rangka besi hollow atau kayu dengan alat sambung dari skrup atau rivet/fiser.

Kelebihan plafon gypsum
• Pekerjaan plafon lebih rapid an permukaan plafon gypsum tampak tidak ada sambungan.
• Untuk lokasi perkotaan mudah memperoleh material plafon gypsum
• Plafon gypsum mudah diperbaiki atau diganti pada daerah yang rusak saja dengan cara memotong dan membuang bagian plafon gypsum yang rusak kemudian menambalnya dengan material gypsum yang baru.
• Pengerjaan plafon gypsum membutuhkan waktu yang cepat sehingga dapat menghemat tenaga bangunan.
• Dari segi keindahan, plafon gypsum lebih dapat memberikan kesan yang bersih, rapid an enak untuk dipandang.

Kekurangan plafon gypsum
• Tidak tahan terkena air, sebelum memasang plafon gypsum harus diperhatikan terlebih dahulu apakah ada kebocoran pada atap rumah, hal inilah yang menyebabkan plafon gypsum lebih aman digunakan pada atap beton bertulang atau pada gedung yang prosentase kebocoran atapnya sangat kecil.
• Pemasangan plafon gypsum harus dilakukan oleh tukang bangunan yang ahli dalam memasang plafon gypsum.
Begitulah kurang lebih perbandingan antara plafon gypsum dan plafon asbes atau eternit.

Mandor, Tukang, Pemborong, Bangunan, KONTRAKTOR PELAKSANA, PROFESIONAL MUDA, DI, SURAKARTA, SOLO, SRAGEN, KARANGANYAR, BOYOLALI, SALATIGA, YOGYAKARTA, JOGYA, Klaten, SEMARANG, KAMI BERGERAK DALAM PEGADAAN BARANG & JASA : PAGAR PANEL BETON, GYPSUM, RANGKA ATAP BAJA RINGAN, PAVING, WATERPROOFING, WALLPAPER DINDING, JASA TUKANG/MANDOR/PEMBORONG BANGUNAN, PROFESIONAL.. ANDA UNTUNG, KAMI UNTUNG KERJASAMA YANG BAIK DAN TANGUNG JAWAB

No comments:

Post a Comment