Anak Tangga Menurut Feng Shui, Konsep

Perhitungan Anak Tangga Menurut Feng Shui

Menghitung Anak Tangga Menurut Fengshui
Beberapa orang beranggapan bahwa jumlah anak tangga akan berdampak pada nilai feng shui secara keselurahan dari tata ruang. Padahal hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Justru perletakan tangga dalam lay-out rumah lebih menentukan nilai feng shui sebuah rumah. Ada beberapa konsep yang dianut oleh para pakar feng shui untuk menghitung jumlah anak tangga. Berikut ini cara cepat menghitung jumlah anak tangga rumah Anda :

1. Konsep Lima - Jumlah anak tangga dibagi 5 sisa 1 atau 2, dengan ketentuan lantai dasar sebagai alas nilainya adalah 0 dan lantai atas tetap dihitung. Konsep ini menggunakan 1=Sen(Lahir), 2=Huok(Hidup), 3=Bing(Sakit), 4=Sek(Mati), 5=Kuk(Mederita). Dengan demikian nilai baiknya berada pada hitungan 1 dan 2, yaitu 6, 7, 11, 12, 16, 17, 21, 22, 26, 27

2. Konsep Empat - Jumlah anak tangga dibagi 4 sisa 1 atau 2, dengan ketentuan lantai dasar sebagai alas nilainya adalah 0 dan lantai atas tetap dihitung. Konsep ini menggunakan 1=Sen(Lahir), 2=Huok(Hidup), 3=Bing(Sakit), 4=Sek(Mati). Dengan demikian nilai baiknya berada pada hitungan 1 dan 2

3. Konsep Tiga - Jumlah andak tangga dibagi 3 sisa 1. Konsep ini menggunakan 1=Sen(Lahir), 2=Bing(Sakit), 3=Kuk(Sengsara)

4. Konsep Dua - Konsep ini berdasarkan atas 1=Yang(Positif), 2=Yin(Negatif). Nilai baiknya jatuh pada angka ganjil dan yang dihitung hanyalah anak tangga, tidak termasuk lantai atas.

Ternyata, Konsep Lima yang digunakan di Tiongkok Selatan ini memiliki persamaan dengan rumusan feng shui tanah jawa, yang menggunakan konsep 1=Sri, 2=Kiti, 3=Gino, 4=Liyu, 5=Pokah. Nilai baiknya pada 1 dan 2. Untuk Konsep Tiga dan Empat digunakan di Tiongkok Utara

Sumber: tipsanda.com

No comments:

Post a Comment